Gresik
Berdalih Uang Komunikasi, Kadis Diskoperindag Akui Beri Uang ke Inspektorat Gresik
Kapolres Gresik AKBP Wahyu Sri Bintoro sesaat setelah menghadiri serah terima jabatan Kapolsek Menganti dikonfirmasi terkait kasus tersebut mengatakan, pihaknya telah mengamankan uang sebesar Rp149 juta dari berangkas di kantor Inspektorat.
Namun kasus tersebut masih akan dikembangkan untuk mendapatkan petunjuk dan bukti pendukung lainya. “Uang ini dari AB dititipkan ke MK untuk diserahkan ke MKY salah satu pegawai Inspektorat,” ungkap Bintoro, Jumat (7/9/2018).
Lalu, lanjut Bintoro anggotanya mendapat laporan dari masyarakat dan kemudian dilakukan pengamanan udang sebesar Rp149 juta. “Kasus ini kemungkinan ada dua dugaan. Jika tidak pemerasan, ya penyuapan. Dan perlu kita perkuat bukti-buktinya,” tandasnya.
Sementara itu Kepala Inspektorat Pemkab Gresik, Hari Soerjono belum bisa dikonfirmasi terkait pengakuan Agus Budiono. Saat didatangi ke kantornya di lantai 3 Gedung Pemkab Gresik pintunya dalam kondisi terkunci. “Iya tidak ada mas,” jawab salah satu pegawai Inspektorat yang ditemui wartawan.(sgg/yan)
- Pendidikan4 tahun
Petrokimia Gresik Kembali Buka Magang Bagi Mahasiswa
- Pemerintahan4 tahun
Dishub Gresik Pasang Rambu di Jalan Sekapuk-Ujungpangkah
- Pendidikan4 tahun
Ponpes Mambaul Ihsan Gresik, Siap Terapkan Aktivitas Normal
- Berita4 tahun
Warga Driyorejo Protes Keberadaan Ruang Isolasi Mandiri Pasien Covid-19 PT. Miwon Indonesia
- Pemerintahan5 tahun
Petrokimia Gresik Serahkan Bantuan APD dan Obat-obatan ke 4 RS di Jatim
- Pemerintahan5 tahun
Baznas Petrokimia Gresik Serahkan Bantuan Untuk Keluarga Miskin
- Pemerintahan4 tahun
Selama Pandemi, APBD Gresik 2020 Diperkirakan Anjlok Rp 568 Miliar
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dituding Terlibat Pencabulan, Anggota DPRD Gresik Berikan Klarifikasi