Gresik
Jalankan Transformasi, PG Raih Dua Penghargaan Revolusi Mental Award BUMN 2019
Memontum Gresik – PT Petrokimia Gresik (PG), anggota holding PT Pupuk Indonesia (Persero) membawa pulang dua penghargaan sekaligus dalam ajang “Revolusi Mental Award BUMN 2019”, yakni Gold Winner Kategori Indonesia Melayani dan The Best CEO Revolusi Mental Etos Kerja.
Tropi dan sertifikat diserahkan langsung oleh Menteri BUMN Periode 2004-2007 sekaligus Dewan Pakar BUMN Track, Dr. Sugiarto, SE.,MBA., kepada Direktur Utama (Dirut) PG, Rahmad Pribadi dan Direktur Teknik & Pengembangan (Dirtekbang) PG, Arif Fauzan, di Hotel Borobudur Jakarta, Kamis (19/9/2019) kemarin.
“Revolusi Mental Award BUMN 2019” diselenggarakan oleh Majalah BUMN Track bekerjasama dengan Gugus Tugas Gerakan Nasional Revolusi Mental (GNRM) dan tahun ini mengusung tema Transformasi “Korporasi: Revitalisasi Revolusi Mental”.
Dirut PG, Rahmad Pribadi usai menerima apresiasi menyampaikan bahwa target dan tema dalam ajang “Revolusi Mental Award BUMN 2019″ ini sejalan dengan program transformasi bisnis yang dijalankan PG. Salah satu capaiannya adalah untuk meningkatkan integritas, etos kerja dan gotong royong yang kuat dalam perusahaan berdasarkan Pancasila serta berorientasi pada kemajuan dan kemandirian sebagai perusahaan solusi agroindustri.
“Kami Direksi Petrokimia Gresik selalu berpesan kepada karyawan agar terus meningkatkan integritas, dan membangun semangat berinovasi. Karena tanpa integritas, semua yang kita miliki menjadi sia-sia. Dan tanpa kreativitas atau inovasi, semua yang kita semangati juga menjadi tidak bernilai.” ujar Rahmad Pribadi.
Sementara itu, ajang “Revolusi Mental Award BUMN 2019” ini merupakan sarana untuk memberikan apresiasi kepada BUMN, Anak Perusahaan BUMN, BPJS Ketenagakerjaan, dan BPJS Kesehatan yang telah menjalankan GNRM dengan baik.
Untuk tahun ini, ajang ini juga mengikutsertakan BUMD dan Perusahaan Swasta Tbk.
Seperti diketahui, GNRM merupakan gerakan sosial bagi bangsa Indonesia yang dicanangkan Presiden Republik Indonesia untuk menanamkan nilai-nilai luhur Keindonesiaan sesuai dengan tiga pilar Trisakti dan Instruksi Presiden Nomor 12 Tahun 2016 tentang GNRM.
Sedangkan Revolusi Mental adalah perubahan secara cepat cara berpikir, cara kerja, cara hidup, sikap dan perilaku bangsa Indonesia berdasarkan Pancasila dan berorientasi pada kemajuan. Agar Indonesia menjadi negara yang maju, modern, makmur, sejahtera dan bermartabat.
Dalam mengimplementasikan nilai Revolusi Mental telah ditetapkan lima gerakan perubahan, antara lain Gerakan Indonesia Melayani, Gerakan Indonesia Bersih Gerakan Indonesia Tertib, Gerakan Indonesia Mandiri dan Gerakan Indonesia Bersatu.
Penilaian pemenang dalam ajang ini diberikan oleh Juri Kehormatan yaitu Menteri Koordinator Bidang Pembangunan Manusia dan Kebudayaan RI, Puan Maharani; Ketua Gugus Tugas GNRM, Arif Budianta, serta Dewan Juri yang diketuai oleh Menteri BUMN Periode 2004-2007 sekaligus Dewan Pakar BUMN Track, Sugiharto. (sgg/yan)
- Pendidikan4 tahun
Petrokimia Gresik Kembali Buka Magang Bagi Mahasiswa
- Pemerintahan4 tahun
Dishub Gresik Pasang Rambu di Jalan Sekapuk-Ujungpangkah
- Pendidikan4 tahun
Ponpes Mambaul Ihsan Gresik, Siap Terapkan Aktivitas Normal
- Berita4 tahun
Warga Driyorejo Protes Keberadaan Ruang Isolasi Mandiri Pasien Covid-19 PT. Miwon Indonesia
- Pemerintahan5 tahun
Petrokimia Gresik Serahkan Bantuan APD dan Obat-obatan ke 4 RS di Jatim
- Pemerintahan5 tahun
Baznas Petrokimia Gresik Serahkan Bantuan Untuk Keluarga Miskin
- Pemerintahan4 tahun
Selama Pandemi, APBD Gresik 2020 Diperkirakan Anjlok Rp 568 Miliar
- Hukum & Kriminal5 tahun
Dituding Terlibat Pencabulan, Anggota DPRD Gresik Berikan Klarifikasi